-->

ad 1

Kehidupan Bawah Laut Bunaken

Bunaken 

Bunaken adalah sebuah pulau, dulunya bagian dari teluk Manado, bagian utara provinsi Sulawesi, Indonesia. Area Bunaken meliputi area seluas 75.265 hektar dengan lima pulau di dalamnya, yaitu Pulau Manado Tua, Pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Mantehage dan cabangnya, Pulau Naen.

Taman laut Bunaken memiliki 20 titik penyelaman dengan kedalaman bervariasi hingga 1.344 meter. Dari 20 titik penyelaman tersebut, 12 titik diantaranya berada di sekitar Pulau Bunaken. Dua belas titik penyelaman itulah yang paling sering dikunjungi para penyelam atau wisatawan yang ingin menikmati keindahan pemandangan bawah laut.

Ada 12 titik penyelaman di Pulau Bunaken yang menjadi tempat favorit para penyelam. Di kawasan ini terdapat great underwater walls, disebut juga hanging walls, sebuah dinding batu raksasa yang berdiri vertikal dan melengkung ke atas. Tembok karang tersebut menjadi sumber makanan ikan di perairan sekitar Pulau Bunaken.

Sedangkan Taman Nasional Bunaken merupakan perwakilan ekosistem perairan tropis Indonesia yang terdiri dari ekosistem mangrove, padang lamun, terumbu karang, dan ekosistem darat/pesisir. Potensi taman nasional kepulauan daratan kaya akan spesies palem, sagu, woka, silar dan kelapa. Jelajahi Katalog Iga di Katalog AU. Jenis hewan yang ada di daratan dan pesisir adalah, kera hitam sulawesi (Macaca nigra nigra), rusa (Cervus timorensis russa), dan kuskus (Ailurops ursinus ursinus).

Jenis tumbuhan mangrove di Taman Nasional Bunaken adalah Rhizophora sp., Sonneratia sp., Lumnitzera sp., dan Bruguiera sp. Hutan ini kaya akan berbagai jenis kepiting, udang, moluska dan berbagai jenis burung laut seperti camar, bangau, merpati laut dan kuntul.

Di perairan Taman Nasional Bunaken terdapat sekitar 91 jenis ikan, antara lain ikan kuda gusumi (Hippocampus kuda), oci putih (Seriola rivoliana), lolosi ekor kuning (Lutjanus kasmira), goropa (Ephinephelus spilotoceps dan Pseudanthias hypselosoma), ila batang (Scolopsis bilineatus), dan lain-lain.

Taman Nasional Bunaken
Dok Pribadi
Menuju ke Bunaken 

Taman Nasional Bunaken dapat dicapai melalui pelabuhan Manado, Marina Nusantara Diving Center (NDC) di Kecamatan Molas dan Marina Blue Banter. Dari Pelabuhan Manado menggunakan kapal motor menuju Pulau Siladen sekitar 20 menit, Pulau Bunaken sekitar 30 menit, Pulau Montehege sekitar 50 menit, dan Pulau Nian sekitar 60 menit. 

Jika pengunjung berangkat dari Blue Banter Marina dengan yacht yang tersedia menuju kawasan wisata di Pulau Bunaken akan ditempuh dalam waktu 10-15 menit, sedangkan untuk menuju spot diving dari NDC menggunakan speed boat dapat ditempuh dalam 20 menit.





Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel